Mohamed
Salah berada di Cobham pada hari ini (Jumat) untuk bertemu dengan para
pemain Chelsea lainnya, kali ini DIA datang sebagai rekan setim bukan
lawan.
Kepindahannya dari Basel ke London telah selesai pada
akhir pekan lalu, di mana pemain berusia 21 tahun ini melanjutkan
pekannya yang sangat spesial dengan terpilih sebagai
Pemain Terbaik Swiss Football League Tahun Ini oleh para manajer,
kapten klub, dan para jurnalis pada hari Selasa lalu, dan juga memenangi
gelar pemain terfavorit yang dipilih oleh fans.
Semua
penghargaan itu menambah penghargaan Swiss Golden Player yang ia terima
pada bulan Desember, yang dipilih oleh para pemain di liga tersebut, dan
12 bulan terakhir memang menyenangkan bagi pemain baru kami ini.
"Tahun lalu adalah tahun yang sangat bagus bagi saya karena hadir
setelah tahun pertama saya bermain di Eropa," kata Salah kepada situs
resmi Chelsea.
"Anda tahu sangat sulit bagi pemain manapun
untuk bermain di Eropa, tetapi sekarang saya menjalani tahun kedua dan
saya bermain di Chelsea, dan bagi saya itu fantastis. Tidaklah mudah
bermain untuk Chelsea dan kami juga memiliki para pemain yang sangat
bagus bermain di posisi saya, tetapi saya akan bekerja keras dan kita
akan lihat hasilnya nanti."
Banyak fans Chelsea ingat gol yang
dicetak pemain Mesir ini dalam pertemuan kami dengan Basel di Europa
League dan Liga Champions.
Dalam beberapa momen di
pertandingan-pertandingan tersebut bahkan hampir terlihat seperti Salah
vs Cech, dengan kiper kami melakukan beberapa penyelamatan yang bagus
namun juga sempat ditaklukkan oleh sang pemain.
"Itu
menyenangkan karena saya akhirnya bisa mencetak gol, setelah 87 menit di
Basel," kata Salah soal gol terakhirnya ke gawang kami, "tetapi
sekarang saya berharap bisa mencetak gol untuk Chelsea, bukan ke gawang
Chelsea."
Salah, ditanya mengenai kualitasnya di atas lapangan,
mengatakan, "Saya sudah membaca ucapan manajer dan saya selalu ingin
bermain bagus. Saya bisa bermain di sisi kanan atau kiri, dan terkadang
juga di posisi No. 10 tetapi tidak sering."
Bermain di peran
yang sama bersama tim nasional Mesir, Salah telah mencetak 17 gol dalam
27 penampilan dan, sebagai tambahan, di Olimpiade London 2012 ia pun
mencetak gol ke gawang Brasil yang diperkuat oleh Oscar, dan melawan
Selandia Baru dan Belarusia, meski tidak ada pertandingan tersebut yang
dimainkan di London.
"Semua orang mengatakan pada saya bahwa
London adalah kota yang sangat menyenangkan dan Anda akan menyukainya,"
katanya sambil tersenyum.
"Semua orang tahu saya berbicara
dengan Liverpool dan saya menghormati semua orang di Liverpool, tetapi
saya berbicara mengenai Chelsea sekarang. Jose Mourinho menelepon saya
secara langsung dan Chelsea membuat penawaran yang bagus pada FC Basel
dan segalanya berjalan baik."
"Saya selalu senang menonton
Premier League. Dalam banyak kesempatan, pertandingan berjalan terbuka
dan Anda bisa bermain sepakbola."
Di akhir pekan ketika Chelsea
melakukan persetujuan dengan Basel untuk Salah, ada beberapa kisah di
media meski sang pemain, dan ia pun ingin meresponnya di sini.
"Saya seorang pesepakbola - saya tidak berpolitik. Saya menghormati
semua orang, tidak peduli dari mana mereka berasal. Saya tidak punya
masalah dengan siapapun. Saya datang ke sini untuk bermain sepakbola dan
saya tidak akan berbicara soal hal ini lagi."
Salah bisa
melakukan wawancara pertamanya sebagai pemain Chelsea dalam bahasa
Inggris, setelah belajar bahasa tersebut ketika ia pindah ke Swiss pada
tahun 2012. Ia memiliki guru selama satu bulan tetapi kemudian berhenti
karena jadwal pertandingan yang sibuk. Ia terus belajar bahasa Inggris
dari kontak dengan para pemain lain tetapi sekarang akan melanjutkan
pelajarannya.
Ia menjadi salah satu dari sejumlah pemain Afrika
yang telah bermain untuk Chelsea, tetapi kebanyakan pemain kami berasal
dari Afrika Barat, jauh dari negaranya yang berasal dari utara gurun
Sahara.
"Ini berbeda karena dari orang-orang Arab, tidak banyak
yang bermain di Eropa untuk tim-tim besar dan mungkin banyak orang di
sana sekarang akan mengikuti saya untuk Chelsea," kata Salah. "dari
Mesir, mungkin tidak banyak yang melangkah lebih tinggi, jadi ini
berbeda."
"Bergabung dengan Chelsea, sebuah tim yang besar,
adalah hal yang fantastis bagi semua orang, bukan hanya bagi saya, dan
saya berharap saya bisa selalu bermain di sini dan memiliki karir yang
bagus." (chelseafc com)
.
.
*Selamat Datang di Stamford Bridge Blues. Lakukan Yang Terbaik untuk Kami Fans Chelsea #KTBFFH
Sabtu, 01 Februari 2014
Mohammed Salah to Chelsea Fc
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar